TERBARU! RICKY FAJRIN DAN STEFANO L. DIPANGGIL PERKUAT TIMNAS INDONESIA HADAPI KORSEL
Jumat 22 Juni 2018 09:23
Timnas Indonesia U-23 resmi memanggil dua pemain Bali United untuk menjalani laga uji coba jelang bergulirnya ajang Asian Games 2018 mendatang kontra Korea Selatan U-23. Dua pemain Bali United tersebut adalah Ricky Fajrin dan Stefano Lilipaly.
Dalam surat yang dikirimkan pihak PSSI kepada manajemen Bali United, tertulis bila Ricky dan Lilipaly dipanggil untuk mengikuti pelatnas Timnas Indonesia U-23 sebagai persiapan menuju ajang Asian Games 2018.
“Sehubungan dengan program Road to Asian Games 2018, Tim Nasional Indonesia U-23 akan melakukan pertandingan persahabatan internasional dengan Tim Nasional Korea Selatan U-23 pada tanggal 23 Juni 2018 di Jakarta. Maka dengan ini PSSI memanggil Sdr. Ricky Fajrin dan Sdr. Stefano Lilipaly untuk dapat bergabung dengan Timnas Indonesia U-23,” bunyi surat tersebut.
Pemanggilan Ricky Fajrin memang bisa dibilang sebuah konsistensi dari pemain asal Semarang, Jawa Tengah tersebut. Sejak Luis Milla diangkat menjadi pelatih kepala Timnas Indonesia U-23, Ricky Fajrin seakan menjadi langganan untuk mengisi satu tempat di Timnas Indonesia U-23.
Sementara pemanggilan Stefano Lilipaly bisa dibilang menjadi hal yang sudah dinantikan seluruh pecinta sepak bola Indonesia. Kecemerlangan Lilipaly bersama tim Serdadu Tridatu sejauh ini telah menghasilkan delapan gol yang membuat dirinya menjadi pencetak gol terbanyak untuk Bali United di kompetisi Go-Jek Liga 1.
Terakhir Lilipaly bermain untuk Timnas Indonesia yaitu pada tanggal 2 September 2017 lalu dalam laga uji coba kontra Fiji di Stadion Patriot Bekasi. Saat itu Lilipaly dipanggil bersama dua pemain Bali United lainnya yaitu Irfan Bachdim dan I Gede Sukadana.
Nantinya Ricky Fajrin dan Stefano Lilipaly akan mulai bergabung dengan pelatnas Timnas Indonesia U-23 mulai tanggal 20 Juni 2018 mendatang.
Selamat Ricky dan Fano! Semangat berikan yang terbaik untuk Tim Merah Putih!