Player's Name / Photo ID / League's Name
panenka

panenka

Back

SEMIFINAL! “PANENKA” VAN DER VELDEN TENTUKAN KEMENANGAN BALI UNITED ATAS MADURA UNITED

Minggu 04 Februari 2018 13:27

    Bali United akhirnya sukses meraih kemenangan atas Madura United lewat adu penalti dengan skor 7-6 dalam babak delapan besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo hari Sabtu (3/2) malam. Pertandingan sendiri berakhir imbang 2-2 di waktu normal.
    Di awal babak pertama tim Madura United bermain lebih dominan. Bahkan mereka sukses unggul lebih dulu saat laga baru berjalan tujuh menit lewat aksi Greg Nwokolo. Greg berhasil mengelabuhi tiga orang pemain belakang Bali United sebelum melepaskan tendangan terarah ke gawang Wawan Hendrawan. Skor 0-1 Bali United tertinggal.
    Tertinggal satu gol membuat para pemain Bali United bermain lebih menyerang. Gol penyama kedudukan pun akhirnya hadir pada menit ke 24 lewat eksekusi penalti Stefano Lilipaly. Penalti diberikan setelah sebelumnya Ilija Spasojevic dijatuhkan pemain belakang Madura United di kotak penalti. Skor imbang 1-1.
    Disaat babak pertama akan berakhir imbang 1-1, Madura United kembali berhasil unggul atas Bali United. Kali ini giliran Madura United yang mendapatkan hadiah penalti setelah Greg Nwokolo dijatuhkan di kotak penalti oleh Agus Nova. Fabiano yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 1-2 kali ini Bali United kembali tertinggal.
    Sampai dengan turun minum, skor 1-2 untuk keunggulan Madura United tetap bertahan.
    Di babak kedua tim pelatih Bali United mencoba melakukan beberapa perubahan diantaranya memainkan Ahmad Agung Setia Budi menggantikan Agus Nova, Taufiq menggantikan Sukadana dan Kevin Brands menggantikan Yabes Roni. Keputusan tersebut bisa dibilang sangat tepat.
    Ahmad Agung menjadi pemain yang sukses membuat skor menjadi imbang 2-2 pada menit ke 68. Berawal dari skema sepak pojok, bola mengarah ke kepala Spaso dan dengan sundulannya Spaso mengarahkan bola kearah Agung yang berdiri bebas. Dengan tenang Agung melepaskan tendangan keras yang sukses membobol gawang Madura United. Skor imbang 2-2.
    Bali United nyaris membalikkan keadaan pada menit ke 81 andai saja tendangan keras Kevin Brands tidak mampu ditepis kiper Madura United, Angga Saputra.
    Sampai dengan babak kedua usai, skor 2-2 tetap bertahan dan pertandingan dilanjutkan ke babak adu tendangan penalti.
    Para pemain Bali United menunjukkan mental pemenang di babak adu penalti ini. Ketenangan lima eksekutor Bali United yaitu Stefano Lilipaly, Kevin Brands, Fadil Sausu, Taufiq, dan Nick Van Der Velden sukses menjalankan tugasnya dengan sangat baik.
    Sementara dari kubu Madura United hanya empat yang sukses menjalankan tugasnya dengan baik yaitu Beny Wahyudi, Engelberd Sani, OK John, dan Fabiano Beltrame. Semetara satu eksekutor lainnya, Marcel Sacramento gagal setelah tendangannya digagalkan kegemilangan Wawan Hendrawan.
    Skor akhir 7-6 untuk kemenangan Bali United dan tim Serdadu Tridatu berhak lolos ke semifinal berhadapan dengan pemenang antara Arema FC kontra Sriwijaya FC Palembang.
    Usai laga, pelatih kepala Bali United di Piala Presiden 2018, Hans-Peter Schaller mengatakan bila kemenangan yang diraih timnya lantaran seluruh pemain Bali United telah menjalani instruksi dengan sangat baik. Terkait penalti, dirinya menyebut bila peluang kedua tim adalah sama kuat.
    “Kami bermain dengan cara kami sendiri. Sistem dan taktik sudah berjalan dengan baik sesuai dengan keinginan kami. Mengenai adu penalti, kami akui bila kami sudah sangat siap walaupun sebenarnya dalam adu penalti peluang kedua tim adalah 50-50. Secara keseluruhan kami sangat senang bisa memenangkan pertandingan malam ini,” ujar Coach Peter.
Selamat Serdadu Tridatu! Terima kasih juga untuk dukungan seluruh semeton dimana pun berada!  
Loading…