SELEBRASI “AMSTERDAM FLAG” WARNAI KEMENANGAN BALI UNITED ATAS PERSIBA
Jumat 07 Juli 2017 09:19
Ada satu hal yang menjadi perbincangan saat laga Bali United kontra Persiba Balikpapan hari Rabu (5/7) lalu. Hal yang dimaksud adalah selebrasi menyilangkan kedua tangan dari trio pemain berdarah Belanda, Sylvano Comvalius, Irfan Bachdim dan Nick Van Der Velden.
Selebrasi unik tersebut dilakukan sesaat setelah gol kedua Bali United ke gawang Persiba yang dicetak Sylvano Comvalius. Ternyata selebrasi tersebut mempunyai arti khusus bagi tiga pemain jebolan akademi Ajax Amsterdam tersebut.
Menurut Irfan Bachdim, selebrasi tersebut menggambarkan lambang bendera kota Amsterdam atau sering disebut “Amsterdam Flag”. Irfan Bachdim menambahkan, selebrasi tersebut memang sudah direncanakan sebelum laga kontra Persiba.
“Selebrasi itu menggambarkan lambang bendera Amsterdam tempat kami bertiga dilahirkan. Kami sudah rencakan selebrasi itu karena kami punya firasat kalau kami bertiga akan mencetak gol. Namun sayangnya firasat itu tidak menjadi kenyataan karena saya gagal mencetak gol,” ujar Irfan Bachdim sambil tersenyum.
Selain selebrasi Amsterdam Flag, Irfan Bachdim juga berkomentar tentang pertandingan kontra Persiba secara keseluruhan. Dirinya memuji kerja keras seluruh rekan-rekannya sehingga tim Serdadu Tridatu sukses meraih poin sempurna.
“Semua pemain bermain dengan sangat baik di pertandingan melawan Persiba. Semua bekerja keras dan itu membuat kami tampil cukup dominan. Satu hal yang sangat penting adalah keberhasilan kami meraih kemenangan untuk kembali mengangkat mental bermain kami dan juga mengangkat posisi kami di klasemen sementara,” tutup Irfan Bachdim.