Player's Name / Photo ID / League's Name
1485313297955

1485313297955

Back

PROFIL SINGKAT CALON LAWAN BALI UNITED DI BABAK PENYISIHAN GRUP 4 PIALA PRESIDEN 2017

Rabu 25 Januari 2017 12:05

    Banyak pihak menganggap Bali United berada di grup “neraka” saat perhelatan turnamen Piala Presiden 2017 mendatang. Cukup beralasan memang, karena apabila melihat tiga tim yang menjadi calon lawan tim Serdadu nanti, kita akan melihat tim-tim dengan ambisi besar untuk berprestasi di kompetisi resmi tahun 2017 nanti.
    Berikut akan kami bahas profil singkat calon lawan Bali United di babak penyisihan grup 4 Piala Presiden 2017.
    Sriwijaya FC
    Tim berjuluk Laskar Wong Kito ini merupakan tim dengan reputasi luar biasa di kancah sepak bola nasional. Tim yang bermarkas di Palembang ini merupakan pengoleksi dua gelar juara Indonesian Super League (ISL).
    Berbicara Piala Presiden, Sriwijaya FC juga memiliki kenangan cukup bagus. Pada perhelatan sebelumnya di tahun 2015 lalu, SFC yang ketika itu diperkuat salah satu gelandang Bali United saat ini, Syakir Sulaiman, sukses melenggang ke final walaupun akhirnya harus mengakui keunggulan Persib Bandung dengan skor 2-0.
    Pertemuan Bali United kontra Sriwijaya FC nantinya dipastikan akan berlangsung menarik. Hal tersebut dikarenakan kedua tim sama-sama saling mengalahkan saat kompetisi TSC 2016 lalu. Selain itu, kehadiran Ngurah Nanak di tim Serdadu Tridatu akan membuat pertandingan semakin menarik lantaran Nanak sebelumnya cukup lama mengenakan kostum Sriwijaya FC.
    Barito Putera
    Barito Putera Banjarmasin bisa dibilang tim yang sangat ambisius menatap kompetisi tahun ini. Setelah harus puas berada di peringkat 16 klasemen akhir TSC 2016, manajemen Barito Putera seakan-akan ingin menebus hal tersebut dengan melakukan beberapa perombakan skuad yang cukup menyita perhatian.
    Pemain-pemain muda potensial direkut seperti David Laly, dan pemain berdarah Bali, Gavin Kwan Adsit. Selain itu penjaga gawang berpengalaman, Shahar Ginanjar juga merapat ke tim berjuluk Laskar Antasari. Bukan hanya dari sisi pemain, dari sisi pelatih, Barito Putera juga saat ini ditangani pelatih ternama yang cukup berpengalaman di kancah sepak bola nasional, Jacksen F. Tiago.
    Namun apabila melihat rekor pertemuan, sepertinya Bali United tetap diunggulkan saat kedua tim akan bertemu di penyisihan grup 4 nanti. Hal tersebut lantaran dari dua pertemuan di kompetisi TSC 2016 lalu, Fadil Sausu dan kawan-kawan sukses memenangkan keduanya.
    Pusamania Borneo FC
    Tim yang satu ini bisa dibilang tim yang menjadi batu sandungan untuk tim-tim besar saat kompetisi TSC 2016 lalu. Tim kebanggan masyarakat Samarinda ini mengakhiri kompetisi TSC 2016 dengan berada di posisi sembilan.
    Dari segi persiapan tim, PBFC juga mendatangkan beberapa pemain baru. Penyerang berpengalaman, Patrich Wanggai direkrut. Selain itu dari pemain asing, PBFC merekrut pemain belakang asal Brazil Helder Lobato dan gelandang asal Korea Selatan, Kim Yong-Tae.
    Hal yang pastinya menjadi sesuatu yang menarik saat pertemuan Bali United kontra PBFC nanti adalah kembalinya dua nama yang sempat menjadi idola publik Stadion Kapten I Wayan Dipta. Dua nama tersebut adalah Sultam Sama dan Lerby Eliandry. Kedua pemain PBFC ini sempat membawa tim Serdadu Tridatu melaju hingga babak perempat final Piala Presiden 2015.
    Itu dia profil singkat calon lawan Bali United di babak penyisihan grup 4 Piala Presiden 2017. Siapa pun lawannya, seluruh masyarakat Bali tentunya berharap tim Serdadu Tridatu mampu menampilkan yang terbaik untuk memberikan suatu kebanggaan bagi sepak bola Bali.
Semangat Serdadu Tridatu!  
Loading…