PREVIEW TROFEO BALI CELEBEST 2016 : KESEMPATAN BAGI PEMAIN PELAPIS
Jumat 23 September 2016 12:18
Bali United akan melakoni pertandingan menghadapi Celebest FC dan Perseden Denpasar pada perhelatan Trofeo Bali Celebest 2016 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar hari Sabtu (24/9) mendatang.
Keikutsertaan Bali United di ajang Trofeo Bali Celebest 2016 bertujuan untuk mengisi waktu jeda kompetisi Torabika Soccer Championship 2016 selama sepekan lantaran penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON).
Asisten pelatih Bali United, Eko Purjianto mengatakan, Trofeo Bali Celebest 2016 bisa jadi ajang unjuk kebolehan untuk para pemain yang memiliki menit bermain yang kurang. Dirinya juga menargetkan hasil terbaik sebagai modal melakoni pertandingan away melawan Semen Padang di lanjutan TSC 2016.
“Kami akan memberikan kesempatan kepada para pemain yang selama ini lebih sering menghuni bangku cadangan. Kami juga pastinya ingin meraih hasil positif di Trofeo Bali Celebest 2016 untuk meningkatkan moral para pemain menghadapi pertandingan melawan Semen Padang nanti,” ujar Eko Purjianto saat sesi pre match press conference siang tadi.
Ajang Trofeo Bali Celebest 2016 akan menggunakan sistem Trofeo dimana seluruh tim peserta akan saling bertemu dengan durasi satu babak (45 menit). Tim yang menang dalam durasi 45 menit akan memperoleh poin 3, sedangkan tim yang kalah tidak mendapatkan poin.
Apabila kedua tim bermain imbang, maka pertandingan akan langsung dilanjutkan ke babak adu penalti. Tim yang menang lewat adu penalti akan memperoleh 2 poin, sedangkan tim yang kalah mendapatkan 1 poin.
Ayo saksikan penampilan para punggawa Serdadu Tridatu di ajang Trofeo Bali Celebest 2016 di youtube streaming Bali United TV atau bisa langsung datang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. FREE!