PENALTI MARCOS FLORES DAN SUNDULAN ABDUL RAHMAN BAWA BALI UNITED UNGGULI SRIWIJAYA FC DI BABAK PERTAMA
Selasa 07 Februari 2017 19:44
Di babak pertama Bali United yang di dukung puluhan ribu pendukungnya langsung menekan pertahanan SFC. Peluang diperoleh Samsul Pelu saat pertandingan belum genap lima menit lewat tendangan jarak jauh namun masih mampu diamankan Teja Paku Alam.
SFC ganti menyerang pertahanan Bali United. SFC bahkan mampu mencuri gol terlebih dulu lewat eksekusi tendangan bebas Hilton Moriera di menit ke tujuh yang gagal diamankan I Made Wardana.
Tertinggal satu gol membuat Bali United bermain lebih menyerang. Peluang diperoleh lewat sundulan Yandi Sofyan di menit 12 memanfaatkan tendangan bebas Fadil namun sayangnya hanya mengenai mistar.
Marcos Flores akhirnya sukses mencetak gol penyeimbang setelah eksekusi penaltinya di menit 27 sukses mengecoh Teja Paku Alam. Penalti diberikan setelah Ricky Fajrin dilanggar Hilton Moriera di kotak penalti.
Di menit 33, Bali United berbalik unggul setelah sundulan Abdul Rahman memanfaatkan umpan tendangan bebas Fadil Sausu sukses menjebol gawang SFC untuk kedua kalinya.
Sampai dengan babak pertama usai, skor 2-1 untuk keunggulan Bali United tidak berubah.
Terus saksikan perjuangan para pemain Bali United yang berusaha mengalahkan Sriwijaya FC dalam pertandingan Piala Presiden 2017 di layar kaca SCTV. Jalannya pertandingan juga bisa diikuti lewat live tweet di akun twitter official @BaliUtd dan jangan lupa follow akun instagram @Baliunitedfc .