LUAR BIASA! TERTINGGAL DI BABAK PERTAMA, BALI UNITED SUKSES RAIH KEMENANGAN ATAS THANH HOA
Selasa 13 Maret 2018 09:22
Luar biasa! Bali United akhirnya sukses meraih kemenangan penting atas tamunya dari Vietnam, Thanh Hoa dengan skor 3-1 dalam laga lanjutan penyisihan grup G Piala AFC 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta hari Rabu (7/3) sore. Tiga gol Bali United di laga kali ini masing-masing dicetak Yabes Roni Malaifani, Demerson Bruno Costa, dan Stefano Lilipaly.
Di babak pertama sebenarnya tim Serdadu Tridatu bermain dibawah tekanan tim tamu Than Hoa. Klub asal Vietnam ini bahkan sudah mendapatkan peluang emas pada menit ke 13 lewat titik penalti, namun kecemerlangan Wawan Hendrawan sukses menggagalkan penalti dari Pape Omar Faye.
Terus mendominasi sepanjang laga, Thanh Hoa akhirnya benar-benar berhasil unggul pada menit ke 28 lewat eksekusi tendangan bebas pemain asal Jepang, Ryutaro Karube yang berhasil membobol gawang Wawan Hendrawan. Skor 0-1 Bali United tertinggal.
Di sisa babak pertama, tim tamu Than Hoa terus mendominasi, namun tidak ada lagi gol yang tercipta dan skor 0-1 untuk keunggulan Thanh Hoa.
Di babak kedua situasi benar-benar berubah. Tim Serdadu Tridatu yang tidak ingin kalah dihadapan ribuan pendukungnya ganti bermain menyerang. Tim pelatih Bali United melakukan beberapa pergantian seperti memainkan Yabes Roni Malaifani dan juga Miftahul Hamdi menggantikan Kevin Brands dan Irfan Bachdim.
Keputusan tersebut terbukti sangat tepat. Yabes Roni baru 10 menit menginjakkan kaki di lapangan langsung sukses mencetak gol penyama kedudukan di menit 65. Menerima umpan matang Nick Van Der Velden, Yabes melepaskan tendangan terarah yang sukses mengecoh kiper Thanh Hoa. Skor imbang 1-1.
Tujuh menit berselang setelah gol Yabes Roni, Bali United sukses berbalik unggul. Kali ini lewat skema bola mati. Berawal dari sepak pojok Fadil Sausu, bola mengarah ke Demerson dan pemain asal Brazil tersebut melepaskan sundulan keras tanpa bisa ditahan kiper Than Hoa. Bali United berbalik unggul 2-1.
Hanya berselang tiga menit, Bali United kembali sukses membobol gawang Thanh Hoa. Kali ini giliran Stefano Lilipaly yang mencatatkan namanya di daftar pencetak gol di laga kali ini. Lolos dari penjagaan pemain belakang Thanh Hoa, Lilipaly melepaskan tendangan lob yang sukses membobol gawang Thanh Hoa untuk yang ketiga kalinya. Skor 3-1 untuk Bali United.
Sampai dengan babak kedua usai, tidak ada lagi gol yang tercipta dan skor 3-1 untuk kemenangan Bali United tetap bertahan.
Usai pertandingan, pelatih kepala Bali United, Widodo Cahyono Putro mengakui bila timnya benar-benar mendapat tekanan dari Thanh Hoa di babak pertama. Namun ketenangan pemainnya di babak kedua sukses membuat tim Serdadu Tridatu membalikkan situasi.
“Kami ditekan di babak pertama, tapi saya intruksikan untuk pemain agar tidak panik. Saya pribadi yakin tim yang menekan tidak akan terus bisa konsisten menekan sepanjang pertandingan. Saya melakukan pergantian pemain di babak kedua dengan memainkan pemain yang lebih segar dan hasilnya positif,” ujar Coach Widodo.
Tidak lupa Coach Widodo juga memberikan apresiasi terhadap perjuangan tanpa kenal lelah dari para punggawa Serdadu Tridatu. Selain itu ia juga berterimakasih kepada seluruh suporter yang telah mendukung di laga sore ini.
“Tentunya apresiasi terhadap perjuangan pemain yang benar-benar berjuang tanpa kenal lelah di pertandingan tadi. Selain itu apresiasi terhadap suporter karena mereka dengan luar biasa mendukung kami,” imbuh Coach Widodo.
Dengan hasil ini maka Bali United telah mengoleksi empat poin hasil satu kali menang, satu imbang dan satu kekalahan di tiga laga. Berikutnya tim Serdadu Tridatu akan gantian bertamu ke markas Thanh Hoa pada hari Selasa (13/3) mendatang.
Selamat Serdadu Tridatu! Mari rayakan kemenangan hari ini sebelum fokus ke tantangan berikutnya!