Player's Name / Photo ID / League's Name
1537168926255

1537168926255

Back

LIGA 1 U-16 : DUA KEMENANGAN SEMPURNA TIM SERDADU TRIDATU MUDA ATAS AREMA FC

Jumat 30 November 2018 08:54

    Tim Bali United U-16 kembali sukses meraih kemenangan atas Arema FC U-16 dalam pertandingan lanjutan penyisihan grup B Liga 1 U-16. Setelah pada hari Sabtu (15/9) lalu menang dengan skor 1-0, pada hari Minggu (16/9) kemarin, tim Serdadu Tridatu Muda kembali menang dengan skor 2-1.
    Tim Serdadu Tridatu Muda langsung bermain menyerang dan sukses membuka keunggulan lewat gol Made Dwi Meiyana saat laga baru berjalan tiga menit. Memanfaatkan bola rebound hasil tendangan Tito Wiratama, Dwi Meiyana sukses menyundul bola dan membobol gawang Arema FC U-16.
    Gol cepat membuat laga berjalan semakin ketat. Tim Arema FC U-16 berhasil menyamakan kedudukan lewat tendangan Galih Indrian pada menit 17 setelah memanfaatkan kesalahan koordinasi pemain belakang Bali United U-16.
    Sampai dengan 30 menit pertama usai, skor imbang 1-1.
    Di babak kedua, tim Serdadu Tridatu Muda langsung tampil menyerang. Hasilnya saat babak kedua baru berjalan empat menit, Kadek Silva Yoga sukses membuat Bali United U-16 kembali unggul. Menerima umpan terobosan Dwi Meiyana, Kadek Silva dengan tenang melepaskan tendangan yang membobol gawang Arema FC U-16.
    Gol tersebut jadi yang terakhir dalam laga kali ini dan membuat Bali United U-16 memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.
    Yang spesial dari kemenangan ini yaitu karena bertepatan dengan hari ulang tahun pelatih Bali United U-16, Gde Mahatma Dharma. Kejutan pun diberikan usai laga saat para pemain Bali United U-16 makan bersama di Bali United Cafe.
    Pelatih yang akrab disapa Coach Dede tersebut pun mengucap syukur atas kemenangan yang diraih timnya. “Ya, kemenangan di hari Sabtu dan Minggu ditambah kejutan hadiah dari keluarga benar-benar jadi hadiah spesial untuk saya,” ujar Coach Dede.
    Namun dirinya juga tidak ingin larut dalam kegembiraan. Ia mengakui bila masih hal yang harus diperbaiki untuk menghadapi laga berikutnya. “Secara permainan masih banyak yang harus dibenahi. Dua kali kemenangan atas Arema memang patut disyukuri tapi kami harus fokus menghadapi pertandingan lanjutan,” kata Coach Dede.
Semangat terus Bali United U-16! Bersiap hadapi laga berikutnya!
Loading…