Player's Name / Photo ID / League's Name
1480750590287-e1481593687457

1480750590287-e1481593687457

Back

ISC U-21 : BALI UNITED SUKSES KALAHKAN PERSIPURA 3-2

Sabtu 03 Desember 2016 15:14

    Bali United U-21 sukses memulai kiprahnya di babak delapan besar ISC U-21 dengan cukup baik setelah berhasil menang dengan skor 3-2 atas Persipura U-21 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar hari Jumat (2/12) malam.
    Bali United yang turun di pertandingan kedua grup X tampil sangat bersemangat dengan terus menekan pertahanan Persipura. Namun ternyata Persipura yang mampu terlebih dulu mencetak gol lewat sepakan Ronaldo di menit setelah terjadi kemelut di depan gawang Bali United.
    Tertinggal gol cepat Persipura, para pemain Bali United seakan-akan bermain dengan semangat berlipat. Gol penyama kedudukan pun langsung tercipta pada menit 7 lewat Azkha Fauzi setelah menerima bola muntah hasil tendangan Sugeng Efendi.
    Mampu menyamakan kedudukan, membuat moral para punggawa Serdadu Tridatu muda semakin meningkat. Pada menit 22 Bali United berbalik unggul lewat tendangan terarah Sugeng Efendi. Gol berawal dari umpan satu dua Sugeng Efendi dan Azkha Fauzi.
    Baik tertinggal, tim Mutiara Hitam muda kembali memperbanyak intensitas serangan. Gol penyeimbang pun berhasil dicetak pada menit 39 lewat sepakan Alba Saves memanfaatkan kelengahan line belakang Bali United.
    Sampai dengan babak pertama usai, skor imbang 2-2 tidak berubah.
    Di babak kedua, situasi tidak banyak berubah. Kedua tim masih terus saling melancarkan serangan-serangan dengan tempo permainan yang cepat. Namun Bali United bermain lebih efektif, terbukti dengan beberapa tembakan-tembakan yang mengarah ke gawang.
    Bali United akhirnya berhasil unggul kembali pada menit 60 lewat sontekan Fadiel Abriansah. Berawal dari crossing terukur Samsul Pelu yang dilanjutkan sundulan Azka Fauzi yang membentur mistar. Bola liar di depan gawang berhasil dimanfaatkan Fadiel untuk mencetak gol ketiga tim Serdadu Tridatu muda.
    Bali United hampir saja mampu memperbesar keunggulan pada sepuluh menit akhir setelah Samsul Pelu lepas dari penjagaan pemain belakang Persipura, namun saya tendangannya masih melambung diatas gawang Persipura.
    Sampai dengan pertandingan berakhir, skor 3-2 untuk keunggulan Bali United tidak berubah.
    Usai pertandingan, pelatih kepala Bali United U-21, I Wayan Arsana mengaku sangat bersyukur dengan keberhasilan tim asuhannya memenangkan pertandingan. Dirinya menilai para pemain Bali United U-21 sempat kaget dengan gol cepat tim tamu diawal pertandingan.
    “Kemenangan yang sangat kami syukuri. Persipura bermain sangat ngotot dan sempat membuat kami terkejut dengan gol cepatnya. Namun saya melihat ada tekad yang kuat dari para pemain sehingga kami mampu membalas gol dan memenangkan pertandingan,” ujar Wayan Arsana.
    Bali United U-21 akan melakoni pertandingan kedua di babak delapan besar ISC U-21 dengan menghadapi PS TNI U-21 pada hari Senin (5/12) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
 
Loading…