Player's Name / Photo ID / League's Name
1466848174398

1466848174398

Back

I MADE WIRAHADI SIAP BAWA BALI UNITED KALAHKAN MANTAN KLUBNYA

Senin 27 Juni 2016 11:56

    Bali United dipastikan akan tampil tanpa penyerang andalan asal Serbia, Nemanja Vidakovic saat menjamu menjamu Perseru Serui dalam lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar hari Senin (27/6) malam.
    Hal tersebut ternyata menjadi kesempatan bagi penyerang lokal yang juga merupakan putra daerah Bali, I Made Wirahadi untuk tampil mengisi lini depan tim Serdadu Tridatu. Binter, sapaan akrabnya mengaku sudah sangat siap tampil apabila dipercaya turun oleh tim pelatih. Binter sendiri pernah memperkuat Perseru pada kompetisi ISL 2014. Kendati demikian, Binter tetap bertekad membawa Bali United memenangkan pertandingan.
    “Saya pastinya ingin Bali United memenangkan pertandingan nanti (lawan Perseru). Apabila memang saya dipercaya turun dan akhirnya mampu mencetak gol untuk Bali United, itu hanya bonus untuk saya pribadi. Target utama saya hanya bagimana bisa memberikan konstribusi untuk kemenangan Bali United,” ujar Binter.
    Ditanya apakah akan melakukan selebrasi atau tidak apabila berhasil mencetak gol ke gawang mantan klubnya tersebut, Binter dengan tegas mengatakan tetap akan merayakannya karena suatu kebanggaan bisa mencetak gol untuk klub tanah kelahiran.
    “Pastinya saya akan melakukan selebrasi apabila berhasil mencetak gol di pertandingan nanti malam. Walaupun saya pernah bermain untuk Perseru, namun saat ini klub saya adalah Bali United. Mencetak gol untuk klub tanah kelahiran dan disaksikan puluhan ribu suporter pastinya menjadi sesuatu yang spesial untuk saya,” imbuh Binter.
    Binter pun mengaku sampai saat ini masih menjalin silaturahmi dengan beberapa pemain dan manajemen klub Perseru Serui. Ia mengatakan kekeluargaan di klub berjuluk Cendrawasih Jingga tersebut sangat kuat.
    “Saya pribadi masih sering berkomunikasi dengan pemain dan manajemen Perseru. Kemarin juga sempat berkunjung ke hotel tempat mereka menginap untuk sekedar menjalin silaturahmi. Kekeluargaan di Perseru sangat kuat. Setiap pemain yang pernah membela Perseru sudah dianggap seperti keluarga,” tutup Binter.
    Jangan lupa saksikan perjuangan I Made Wirahadi dan punggawa Serdadu Tridatu lainnya dalam mengamankan tiga poin atas Perseru Serui malam ini pukul 20.30 Wita di Stadion Kapten I Wayan Dipta atau bisa juga live streaming di Bola.com .
 
Loading…