Penyerang sayap Bali United, Miftahul Hamdi mampu tampil cukup impresif pasca dirinya kembali dari cuti selama hampir enam bulan lamanya. Hamdi yang mendapat kesempatan turun bermain di dua laga kontra Blitar United dan satu laga uji coba kontra Undiksha FC nyatanya terlihat tidak kehilangan sentuhan permainan terbaiknya.
Terkait hal tersebut, Hamdi pun sedikit bercerita tentang kegiatannya selama mengisi cuti dikampung halamannya di Sigli, Aceh. Ia mengatakan, selain fokus membantu usaha orang tuanya, ia juga tetap menyempatkan waktu untuk menjaga kondisinya dengan bermain sepak bola.
“Ya, selama cuti saya memang fokus membantu usaha orang tua saya dan juga menyelesaikan kuliah yang sudah hampir selesai. Tapi di waktu lenggang, saya juga selalu menyempatkan diri bermain sepak bola atau futsal bersama teman-teman disana. Saya memang berupaya agar tidak kehilangan sentuhan permainan saya,” ujar Hamdi.
Kendati demikian, Hamdi saat ini masih merasa banyak kekurangan. Ia pun mengaku mendapat menu latihan khusus dari tim pelatih Bali United. Terlihat memang saat laga babak kedua menghadapi Undiksha, Hamdi yang sudah diganti tetap menjalani porsi latihan tambahan di dekat bench Bali United.
“Ya, saya memang mendapat program tambahan dari tim pelatih karena saya sempat cuti selama enam bulan. Hal tersebut agar saya semakin siap untuk berbagai pertandingan kedepannya. Bagi saya tidak ada masalah karena saya pribadi ingin lebih baik di setiap harinya,” kata Hamdi.
Lebih lanjut, Hamdi juga sedikit bercerita tentang situasi tim saat ini. Menurutnya semakin hari kekompakan antar pemain semakin terlihat bagus. Hamdi pun berharap dengan modal tersebut, tim Serdadu Tridatu bisa lebih berprestasi musim ini.
“Saya lihat semakin hari, chemistry antar pemain semakin terlihat. Saya lihat semua pemain dalam tim memiliki kualitas yang hampir sama. Semoga hal tersebut bisa membantu kami untuk bisa mendapatkan prestasi yang lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” tutup Hamdi.
Semangat berikan yang terbaik untuk Bali United, Hamdi!