TEKAD KUAT ANDHIKA WIJAYA HADANG KECEPATAN LINI SERANG MADURA UNITED
Jumat 30 November 2018 10:38
Bek kanan Bali United, Made Andhika Wijaya dipastikan akan turun sebagai starter di laga besok malam menghadapi Madura United. Hal tersebut lantaran putra dari Made Pasek Wijaya tersebut hadir mendampingi Widodo Cahyono Putro dalam sesi pre match press conference sore tadi di Bali United Cafe.
Andhika pun mengutarakan tekadnya untuk tampil habis-habisan di laga besok. Ia menyebut bila laga kandang besok wajib diakhiri dengan raihan poin penuh.
“Kami akan bermain dikandang dan tiga poin wajib kami raih. Saya mewakili rekan-rekan pemain lainnya sudah siap tampil habis-habisan untuk mengamankan poin penuh. Semoga saja segala sesuatunya sesuai dengan harapan kami,” ujar Andhika.
Terkait kekuatan tim Madura United, Andhika Wijaya menyebut calon lawannya tersebut merupakan lawan yang akan sangat sulit untuk dikalahkan. Ia secara khusus mewaspadai serangan-serangan melalui sayap dari tim Madura United.
“Sebagai bek sayap, tentu hal yang menjadi perhatian saya adalah lini sayap penyerangan lawan. Memang Madura United besok belum bisa diperkuat Greg Nwokolo yang cedera, tapi mereka masih punya Bayu Gatra dan Engelberd Sani yang punya kecepatan. Saya pribadi punya tekad untuk tidak memberikan mereka kesempatan masuk ke kotak penalti kami,” kata Andhika.
Made Andhika Wijaya sejauh ini merupakan pemain yang progres penampilannya semakin matang dari hari ke hari. Sempat diganggu cedera di pertengahan musim, Andhika perlahan mulai kembali menemukan permainan terbaiknya seperti halnya musim lalu. Yang terbaru, Andhika sukses mencetak gol perdananya saat laga kontra Borneo FC lewat tendangan keras jarak jauh.
Jangan lewatkan aksi Andhika Wijaya dan pemain Bali United lainnya dalam laga kontra Madura United besok malam mulai pukul 19.30 WITA di layar kaca Indosiar. Jalannya pertandingan juga bisa diikuti lewat live tweet di akun twitter official @BaliUtd.