Player's Name / Photo ID / League's Name
1538550914496

1538550914496

Back

TANDANG KE SRIWIJAYA FC, TIM BALI UNITED SIAPKAN 20 PEMAIN UNTUK DIBOYONG KE PALEMBANG

Jumat 30 November 2018 09:32

    Bali United akan melakoni laga tandang kontra tuan rumah Sriwijaya FC pada hari Sabtu (6/10) mendatang di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang. Guna menghadapi laga tersebut, sebanyak 20 pemain telah disiapkan untuk diboyong ke Palembang.
    Dari 20 pemain yang dibawa, dua diantaranya adalah penjaga gawang. Dua penjaga gawang yang dibawa adalah Wawan Hendrawan dan I Made Wardana. Keduanya disiapkan untuk menjadi palang pintu terakhir di bawah mistar gawang Bali United.
    Maju sedikit ke lini belakang, tim pelatih Bali United nampaknya bisa membawa komposisi terbaik. Dua pemain belakang yang di putaran pertama lalu memperkuat Sriwijaya FC, Novan Setya Sasongko dan Mahamadou N’Diaye masuk dalam rombongan. Selain itu Agus Nova dan Ricky Fajrin juga masuk dalam rombongan tim.
    Sementara untuk lini tengah, tim pelatih Bali United dipastikan belum bisa menurunkan Fadil Sausu karena belum dalam kondisi fit. Namun ada nama I Gede Sukadana yang sudah bisa kembali diturunkan pasca mengalami cedera dan sempat absen di dua laga terakhir. Selain itu nama-nama seperti Taufiq, Van Der Velden dan Brwa Nouri tetap masuk dalam rombongan tim.
    Untuk di lini depan, komposisi pemain Bali United nampaknya tidak mengalami perubahan dibandingkan laga sebelumnya. Hanya ada nama I Nyoman Sukarja dan Stefano Lilipaly yang masih absen karena cedera. Sementara Ilija Spasojevic, Irfan Bachdim, Yabes Roni dan Melvin Platje tetap masuk dalam rombongan tim ke Palembang.
    Rombongan tim Bali United yang terdiri dari para pemain, tim pelatih dan official rencananya akan bertolak menuju Palembang hari Kamis (4/10) besok pagi dengan menempuh perjalanan udara.
Berikut 20 pemain Bali United yang berangkat ke Palembang :
    1. Wawan Hendrawan
    2. I Made Wardana
    3. Agus Nova Wiantara
    4. Ricky Fajrin Saputra
    5. Mahamadou Ndiaye
    6. Ahmad Agung Setia Budi
    7. Dias Angga Putra
    8. I Made Andhika Pradana Wijaya
    9. Taufik Hidayat
    10. Novan Setya Sasongko
    11. Syaiful Indra Cahya
    12. Brwa Hekmat Nouri
    13. I Kadek Agung Widnyana Putra
    14. Taufiq
    15. I Gede Sukadana Pratama
    16. Nick van der Velden
    17. Irfan Haarys Bachdim
    18. Yabes Roni Malaifani
    19. Ilija Spasojevic
    20. Antonius Johannes Melvin Platje
Semangat raih poin di Palembang, Serdadu Tridatu!
Loading…