RESMI! SSB BALI UNITED KRISTAL KUPANG BUKA PENDAFTARAN UNTUK PEMAIN MUDA NTT
Minggu 05 Maret 2017 11:05
Satu lagi terobosan baru dilakukan manajemen Bali United dalam hal pembinaan usia dini. Setelah sebelumnya resmi bekerja sama dengan klub raksasa Perancis, PSG dengan mendirikan akademi Di Bali, kali ini Bali United bekerja sama dengan beberapa pengusaha di Kupang, NTT untuk mendirikan Sekolah Sepak Bola bernama Bali United Kristal.
Owner SSB Bali United Kristal, David Fulbertus mengatakan, tujuan didirikannya SSB tersebut lantaran dirinya merasa sepak bola kota Kupang maupun NTT memiliki potensi yang luar biasa namun belum ada wadah yang tepat untuk membuktikan potensi tersebut.
“Saya ingin mendorong sepak bola kota Kupang dan NTT agar tidak hanya menjadi penonton di industri sepak bola nasional. Saya sadar betul begitu besar potensi pemain-pemain bola NTT, sayangnya tidak pernah mendapat kesempatan untuk menunjukkan potensi mereka,” ujar David Fulbertus.
David Fulbertus juga sedikit berbagi cerita tentang awal mula bekerja sama dengan Bali United dalam mendirikan SSB Bali United Kristal. Hal tersebut dimulai saat mantan manager coach Bali United, Indra Sjafri mengadakan coaching clinic di Kupang beberapa tahun lalu.
“Saat itu ada coaching clinic dan diskusi sepak bola oleh coach Indra di Kupang yang di dukung langsung oleh manajemen Bali United. Dari perbincangan bersama coach Indra, saya sampaikan bila saya ada lahan kosong yang bisa dijadikan lapangan untuk sekolah sepakbola hanya blm ada investor,” kata David Fulbertus.
“Coach Indra pun menyampaikan ke manajemen Bali United, dan gayung bersambut saya di undang untuk merencanakan program tersebut pada saat pembukaan Piala Presiden 2015 di Bali,” imbuhnya.
Di SSB Bali United Kristal ini, para pemain sepak bola masa depan Bali United akan dibagi menjadi enam kelompok umur diantaranya U-8, U-10, U-12, U-14, U-16, dan U-18. Untuk U-14, U-16, U-18, proses penerimaan peserta akan melalui tahap seleksi. Sementara untuk kelompok usia U-8, U-10, dan U-12, proses penerimaan dilakukan secara umum sesuai dengan kuota yang disediakan.
Untuk biaya untuk bergabung bersama SSB Bali United Kristal ini yaitu Rp 250.000,- untuk pendaftaran awal. Untuk kelompok umur U-14, U-16, dab U-18 akan mendapatkan kostum latihan. Sementara untuk kelompok umur U-8, U-10, dan U-12 akan mendapatkan kostum latihan dan bola latihan. Untuk setiap bulannya akan dikenakan biaya Rp 50.000,-.
Bagi yang berminat bisa langsung mengambil formulir di pos security hotel Swiss Belinn Kristal. Pendaftaran sudah dibuka dan akan ditutup tanggal 10 Maret 2017.
Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi :
Sipri Seko : +6281339409007
Coach Meichael Pemy Pep Lamablawa : +6285339424300
Coach Willy Dambu : +6281339139597
Coach Abdul Syukur : +6285336027792
Coach Yanto Dhager Jalil : +6282145271940
Berikut kategori usia untuk SSB Bali United Kristal Kupang :
U-18 (1999-2000) – 1 kelas total 25 peserta
U-16 (2001-02) – 2 kelas total 50 peserta
U-14 (2003-04) – 2 kelas total 50 peserta
U-12 (2005-06) – 3 kelas total 60 peserta
U-10 (2007-08) – 3 kelas total 60 peserta
U-8 (2009-13) – 1 kelas total 20 peserta