PREVIEW SEMEN PADANG VS BALI UNITED : BERUSAHA MERUSAK REKOR KANDANG KABAU SIRAH
Minggu 02 Oktober 2016 12:24
Bali United akan melakoni pertandingan pekan ke 21 di kompetisi Torabika Soccer Championship 2016 dengan bertamu ke markas Semen Padang di Stadion Haji Agus Salim, Padang hari Senin (3/10) besok.
Pertandingan yang rencananya akan kick off pukul 16.00 Wib tersebut diperkirakan akan berlangsung ketat dikarenakan kedua tim yang sama-sama ingin meraih poin penuh. Tim Serdadu Tridatu sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi setelah meraih kemenangan penting atas Persib Bandung pada Minggu (18/9) lalu.
Ditambah keberhasilan I Gede Sukadana dan kawan-kawan meraih trofi dalam ajang Trofeo Bali Celebest 2016 pada tanggal 24 September 2016 lalu. Hal yang pastinya merupakan modal penting dalam lawatan ke Padang kali ini.
Sementara tim Semen Padang sendiri merupakan tim dengan rekor kandang yang bisa dibilang sangat baik. Dari sembilan kali pertandingan kandang, Hengki Ardiles dan kawan-kawan berhasil meraih delapan kemenangan dan satu hasil imbang.
Manager coach Bali United, Indra Sjafri mengatakan, dirinya hadir di Padang sebagai lawan dan tetap akan berusaha meraih poin atas tim Kabau Sirah.
“Saya datang kesini (Padang) sebagai orang Minang asli. Namun, walaupun begitu saya dengan para pemain akan berusaha meraih hasil maksimal dalam pertandingan besok. Kami akan berusaha habis-habisan selama 90 menit pertandingan, dan setelah itu saya akan kembali mendukung perkembangan sepak bola Sumatera Barat,” ujar Indra Sjafri.
Mengenai hasil buruk Semen Padang di empat pertandingan terakhir yang belum sekali pun meraih kemenangan, mantan pelatih timnas Indonesia U-19 tersebut menolak berkomentar. Dirinya hanya mengatakan akan berusaha mengantisipasi kelebihan-kelebihan yang dimiliki Semen Padang.
“Saya sudah cukup lama berkecimpung di dunia sepak bola sebagai pelatih. Saya rasa, saya tidak mempunyai kapasitas untuk mengomentari tim lawan. Yang bisa saya katakan saat ini, kami tahu kualitas Semen Padang dan kami akan berusaha memberikan sesuatu yang positif untuk Bali United,” kata Indra Sjafri.
Pertemuan Bali United dengan Semen Padang hari Senin besok merupakan yang kedua kalinya di kompetisi TSC 2016. Pada pertemuan sebelumnya di putaran pertama, tim Serdadu Tridatu berhasil meraih kemenangan atas Semen Padang dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Saat itu gol Ahn Byung Keon dan Martinus Novianto hanya bisa dibalas satu gol dari Vendry Mofu.
Jangan lewatkan pertandingan menarik antara Bali United melawan tuan rumah Semen Padang besok sore mulai pukul 16.00 wib di layar kaca Indosiar. Jalannya pertandingan juga bisa diikuti lewat live tweet di akun twitter official @BaliUtd.