TETAP SEMANGAT SERDADU TRIDATU!
Selasa 31 Mei 2016 08:43
Bali United terpaksa harus mengakui keunggulan tuan rumah Persiba Balikpapan dengan skor 3-1 pada pertandingan lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Parikesit, Balikpapan, Senin (30/5).
Pada awal babak pertama, tuan rumah yang di dukung ribuan pendukungnya bermain cukup menyerang. Gol pun berhasil tercipta pada saat pertandingan baru berusia 5 menit lewat tendangan Heri Susanto.
Tertinggal satu gol membuat Bali United bermain lebih menyerang. Peluang diperoleh lewat sundulan Vidakovic di menit 15 namun masih terlalu lemah dan mudah ditangkap kiper Persiba Alfonsius Kelvan.
Sampai babak pertama usai, Bali United masih belum berhasil mencetak gol balasan dan skor 1-0 untuk Persiba bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Bali United sebenarnya mampu untuk menguasai pertandingan. Pada menit 50 tendangan keras Martinus hampir menjebol gawang Persiba namun sayangnya mampu ditepis Alfonsius Kelvan.
Pada menit 53 Persiba memperoleh hadiah penalti setelah Bobby Satria melanggar salah seorang pemain Persiba. Matsunaga yang maju menjadi eksekutor berhasil menggandakan keunggulan Persiba. Persiba akhirnya mencetak gol ketiga lewat sepakan keras pemain senior, Bima Sakti pada menit 71.
Bali United akhirnya mampu memperkecil ketertinggalan setelah Nemanja Vidakovic berhasil menjebol gawang Persiba pada menit 76. Umpan matang Lucas Patinho berhasil di kontrol dengan dada oleh Vidakovic dan dengan tenang melakukan tendangan mendatar yang memperkecil skor menjadi 3-1.
Di sisa pertandingan, Bali United terus berusaha kembali memperkecil ketertinggalan namun selalu digagalkan barisan pertahanan Persiba. Skor 3-1 untuk Persiba bertahan hingga pertandingan usai.
Usai pertandingan, manager coach Indra Sjafri mengucapkan selamat kepada tim tuan rumah dan mengakui organisasi pertahanan Bali United tidak bermain sesuai dengan harapan yang menyebabkan gol cepat Persiba tercipta di awal babak pertama.
“Selamat kepada Persiba atas kemenangan malam ini. Saya akui organisasi pertahanan kami di pertandingan malam ini tidak seperti yang biasanya kami tampilkan. Ini akan jadi bahan evaluasi kami sebagai persiapan mengahadapi pertandingan-pertandingan berikutnya,” ujar Indra Sjafri.
Kompetisi masih panjang. Tetap semangat Bali United!